Sabtu, 08 November 2008

TANGGUNG JAWAB MORAL APARAT HUKUM

Memegang jabatan sebagai pejabat di lingkungan aparat hukum , baik itu itu Polisi, Jaksa, Hakim adalah sangat berat , masalah tanggung jawab moral adalah prioritas utama. Coba anda lihat secara ceto welo-welo (terang benderang) gara-gara UTG pejabat di lingkungan jagung yang telah menyalahgunakan wewenangnya (Abuse of Power) maka citra kejaksaan agung tercoreng bahkan orang sudah sinis memandang lembaga kejagung. Selain itu sekarang menghangat lagi di lingkungan depkumham telah terjadi korupsi senilai 420 miliar rupiah yang melibatkan 3 petinggi depkumham sudah ditetapkan sebagai tersangka bahkan salah satunya juga sebagai pakar hukum pidana kriminal.

Kalau aparat hukum berbuat kejahatan , bagaimana citra negara kita yang mendambakan hukum ditegakkan untuk semua. Kita sekarang berharap lebih pada KPK yang untuk sementara ini citranya makin bagus dengan mengungkap berbagai kejahatan Kerah Putih (White Collar Crime)

Kalau Moral pejabat bejat bagaimana bisa membesarkan negara kita.... Berantas Kejahatan kerah putih sampai ke akar-akarnya.


Anang
08 Nop 2008

Tidak ada komentar: